Thursday, November 6, 2014

Tipe Anak di Dalam Kelas

Hallo,apa kabar semuanya ? Kali ini gue bakal menampilkan sesuatu yang unik dan sangat menarik untuk dibahas. Inilah beberapa gambaran tentang anak - anak yang ada dikelas yang pernah anda temui.Apa aja sih tipe - tipe anak didalam kelas.Which one are you ? Kamu masuk tipe yang mana ? 

source : ekspresi-28.blogspot.com

1.Rajin Guys
Tipe anak yang satu ini adalah anak yang serba perfecto , semua tugas ia kerjakan dengan cepat , tepat , akurat dan tentunya sering mendapatkan nilai yang sempurna..Ciri nya kalau ada cepet - cepetan ngumpulin tugas dia ahlinya , kalau pagi - pagi teman yang lain sibuk ngerjain PR dia udah nyantai sambil minum teh hangat.

2.The Minta Jajan Guys
Entah ga pandang lagi kaya , lagi kere , tanggal tua , tanggal muda , bahkan pas emang bener - bener jajan karena laper sekalipun anak tipe ini selalu saja datang menghampiri.Lah kalau minta nya "kira - kira" ga apa , lah misal anda beli kacang panda / kakaran snack lainnya nah dia ambil ga kira2 , kurang lebih 25% nya disisain kekita , sakitnya tuh disini gais. -_- 

3.Smart Guys
Anak ini 60% termasuk kedalam tipe anak rajin , tapi sebenarnya berbeda.Tidak selamanya anak tipe ini terlihat mencolok seperti anak rajin.Biasanya anak tipe ini terlihat biasa - biasa saja sama seperti anak yang lain.Ciri nya peringkat atas kelas , mudah mencerna pelajaran , cepat dalam mengerjakan soal.

4.Tipe Caper
Caper (Cari Perhatian) , entah sama guru atau sama temannya , dia sangat ingin sekali menjadi pusat perhatian egala cara dilakukan , bahkan melakukan hal yang gaje dan garing sekalipun.Biasanya sok akrab dan sok tahu. 

5.The tukang ngopeni barang orang Guys
Apakah anda sering punya bulpen yang dipakai belum habis tintanya , eh tiba - tiba hilang ? atau barang anda kadang hilang entah kemana nah itu dia"The tukang ngopeni barang orang Guys".Kalau dia nemu barang dilantai tanpa pikir panjang dari pada mubazir dia bawa pulang.

6.Tipe Narsis
Ga usah ditanya , udah jelas tipe ini sering bawa Kamera / Gadget apapun itu intinya buat foto sana - sini.Kalau sekarang udah ditambah pake Tongsis gan , kerjaannya ga kenal waktu dan tempat pasti narsis foto - foto , biasanya cewek gan yang kaya gini.

7.Tukang Nyanyi Guys
Ini dia anak yang kadang suka jengkelin ,kalau semua lagi hening serius / bete malah dia nyanyi sendiri.Tapi anak ini adalah anak yang bisa membawa suasana cah , seringkali teman - temannya ikut bernyanyi bersama nya dalam suasana apapun , dia dapat menyajikan pilihan lagu yang tepat untuk dinyanyikan.

8.Anak Sosmed
Sering nampang di Fb/Twitt/WA/Line/BBM dll , sering like status , sering update status inilah ciri anak Sosmed .Tapi jangan heran kalau dia terkenal , karena memang keaktifannya di sosmed.

9.Organisasi Guys
Kalau kalian sering menjumpai anak yang hobinya dipanggil keluar kelas saat pelajaran berlangsung , atau sering keluar kelas karena kepentingan event sekolah dia adalah "Organisasi Guy".Anak ini biasanya supel , mudah bergaul dan aktif.Tak jarang sering remidi karena tertinggal pelajaran karena sering meninggalkan kelas.

10.Tukang Bully
Anak tipe ini biasanya fokus membully / merundung kepada satu orang yang memang sudah menjadi bahan bully di kelas.Tipe ini agak sadis gan tapi bikin lucu juga ada aja bahan buat ngebully.

11.Anak Korban Bullying
Inilah anak yang terkena bully , biasanya anaknya pendiam , punya muka yang lumayan lucu , dan kadang memiliki beberapa keanehan makanya sering kena bully.

12.PeDe Guys
Biasanya anak ini sering maju untuk presentasi / menjelaskan / menjadi moderator dikelas.Tipe anak ini memiliki mental yang kuat.Biasanya anak ini terkenal dikalangan sekolah karena pede nya dan sering ikut andil dibeberapa event sekolah menjadi panitia / host.

13.Gadget Guys
Anak ini selalu update sama gadget , mungkin sering gonta - ganti gadget saking trend dan update akan kecintaaannya dengan gadget.Memiliki pengetahuan luas soal gadget dan sering memberi saran atau info baru gadget dan sering juga menghiraukan teman karena terlalu asyik dengan gadgetnya wkkwkw.

14.Anak IT
Anak ini adalah anak yang pinter IT (Komputer) , biasanya paling sering tuh disuruh untuk check atau otak - atik , apabila ada masalah dengan komputer / Pc anda andalkan anak tipe ini.

15.Humoris Guys
Anak ini pencair suasana dalam kelas , entah setegang apapun pasti selalu ada celah untuknya untuk membuat sebuah humor yang membuat teman satu kelas tertawa , tak jarang guru pun ikut tertawa oleh tingkah lucu anak satu ini.Kalau ada anak yang sering membuat anak satu kelas tertawa dia adalah "Humoris Guys".

16.The Tukang Jalan - Jalan Guys
Ini nih anak yang paling suka kalau disuruh keluar kelas , misalnya aja kalau tinta spidol habis dan diminta mengisi diruang TU atau diminta tolong untuk mengambilkan berkas guru yang tertinggal di meja guru dia sangat antusias cap dia sebagai "The Tukang Jalan - Jalan Guys"

17.Tipe Gamer
Ga dirumah , ga disekolah yang nge"game" , anak tipe satu ini agak pendiam dan selalu membawa laptop kadang disertai mouse , headset bahkan joystick.Tipe ini mah udah ga terlalu mikir pelajaran gan , biasanya duduk dipojok dan pendiam.

18.Ulo Guys
Teman tipe ini adalah teman yang mematikan bagi teman yang lain , makanya teman ini dianggap Ulo (Ular).Kowe ki konco opo ulo ? teman atau ular ? pokoknya tipe anak yang satu ini makan temen gan.Temen yang suka jahil , temen yang suka bikin kita illfeel atau malu dia adalah "Ulo Guys"

19.The Tukang SMS tugas dan jadwal Guy
Ini nih temen yang gue suka , misal ada jadwal baru dia langsung sms , kalau ada PR dia sms , kalau ada tugas dia sms.Pokonya asyik kalau dikelas ada temen yang kaya gini.Kita ga ada istilah kelupaan jadwal / PR , kalau udah ada ini pr ga bakal lupa , paling males ngerjain aja kwkwkw.

20.Rusuh Guys
Anak tipe ini biasanya suka bikin onar dikelas , entah sering teriak - teriak atau tertawa dengan kerasnya.Tipe ini kurang kerjaan , meja lah dibuat perkusi , penggaris dibuat mantulin cahaya ke mata temen.Saking sukanya rusuh , pas dia lagi ga rusuh dia rusuh gais .

21.Mr.Lonely
Ini dia tipe pendiam ,anak nya kalem , pendiam , jarang ngomong saking pemalunya , tapi kadang anak tipe ini tuh tipe anak yang masuk kegolongan anak cerdas.

22.Wifi Guys
Anak paling rajin disekolah , dateng paling pagi dan pulang paling petang demi sebuah wifi internet.Entah sudah berapa TeraByte yang sudah terdownload kwkwkw.

Mungkin baru atau hanya segitu dulu , bagi yang mau menambahkan bisa dicantumkan di komentar kok , Doumo Arigatou ~

No comments:

Post a Comment